INSTALASI TRIXBOX


Pertama dirilis dengan nama Asterisk@home dan pada October 2006 akhirnya namanaya berubah menjadi trixbox. Trixbox adalah VOIP server yang dibuat menjadi satu dengan sistem operasi linux.

Lankah - lankah Instalasi trixbox

  • Buka VirtualBox dan buat virtual machine baru. Ubah type menjadi linux dan version other linux (64-bit) jika trixbox tidak ada dalam pilihan


  • Atur memory size. Disini saya menggunakan 4096MB atau 5GB untuk memory size yang digunakan

  • Pilih create a virtual hard dirk now untuk menambahkan virtual hard disk

  • Pilih VDI untuk hard disk file type

  • Pilih dynamically allocated


  • Tentukan ukuran untuk penyimpanan yang akan kita gunakan disini default saja yaitu 8.00 GB

  • Sebelum start virtual machine lakukan Setting pada virtual machine terlebih dahulu untuk menambahkan file iso

  • Untuk menambahkan file iso pergi pada bagian storage lalu pilih file iso trixbox yang akan digunakan setelah itu jangan lupa klik ok untuk menyimpan settingannya

  • Selanjutnya kita dapat menjalankan virtual machine dengan klik start untuk melakukan instalasi trixbox


  • Setelah virtual machine dinyalakan maka akan ada tampilan seperti pada gambar di bawah ini. Klik enter pada keyboard untuk menginstall trixbox.


  • Saat penginstalan kita diarahkan untuk memilih tipe keyboard kita dan disini saya memilih US. Setelah itu klik enter untuk melanjutkan

  • Selanjutnya kita akan memilih time zone kita yaitu Asia/Jakarta

  • Setelah beberapa saat kita akan dipertintahakan untuk mengatur password.

  • Jika sudah maka trixbox akan mulai diinstall dengan pengaturan yang telah kita tentukan sebelumnya

  • Jika sudah selesai menginstall maka sebaiknya kita melakukan reboot pada virtual machine.


  • Dan kita juga harus melepas file iso sebelum menyalakan virtual machine agar saat mulai penginstallan tidak kembali diulang.

  • Setelah selesai melepas file iso mulai virtual machine dan login sebagai root dengan password yang telah kita buat sebelumnya

  • Selanjutnya kita akan mengubah ip pada virtual machine dengan perintah system-config-remote setelah itu maka akan muncul tampilan seperti pada gambar dibawah ini lalu klik enter pada Edite Devices

  • Lalu pada bagian device mana yang akan kita edit maka pilih yang diatas dan klik enter

  • Maka akan muncul tampilan seperti bada dibawah ini. Hilangkan lambang * pada bagian use DHCP ini bertujuan agar kita dapat menggunakan IP secara static dan selanjutnya kita harus mengisi static IP, Netmask dan Default gateway IP.

  • Untuk mengetahui IP yang kita miliki pada lihat pada CMD lalu ketikkan ipconfig

  • Setelah itu klik pada Ok lalu simpan denga pilih Save lalu Save&Quit

  • Setelah itu kita cek dengan perintah ifconfig dan dapat kita lihat seperti pada gambar di bawah ini ip berubah menjadi seperti dengan apa yang telah kita atur sebelumnya. Jika tidak berubah sebaiknya lakukan reboot dan ip akan berubah.

  • Setelah itu kita akan mengakses trixbox denga GUI atau web dengan cara masukkan ip yang telah kita tambahkan sebelumnya lalu ketikkan pada browser yang kita gunakan. Jika ini tidak bisa coba ubah pada virtualbox dan pada bagian network ubah menjadi Bridge Adapter

  • Setelah itu kita login dengan cara klik switch pada bagian bojok kiri atas

  • Lalu login dengan User Name maint dan Password password

  • Setelah berhasil login maka akan muncul tambilan GUI seperti pada gambar di bawah ini.



Komentar